Ini Dia 5 Desain Rumah Kekinian yang Diprediksi Jadi Tren di 2020

Desain rumah atau bentuk rumah tentu menjadi hal yang paling esensial dalam membangun sebuah rumah. Arsitektur rumah yang indah tentu membuat kamu puas dan bahagia berada dirumah.

Di tahun 2020 nanti, desain rumah pastinya semakin banyak variasinya karena perkembangan teknologi yang membuat fasad rumah semakin bervariasi. Nah, buat kamu yang ingin membangun rumah di tahun depan, yuk simak desain rumah kekinian yang diprediksi menjadi tren tahun 2020 berikut!

https://www.houzz.co.uk/photos/doonan-glass-house-modern-kitchen-sunshine-coast-phvw-vp~126380063

Modern Glass House

Rumah ini merupakan salah satu desain rumah turunan minimalis. Bedanya, ia dilengkapi dengan banyak kaca besar dengan atap yang rendah. Desain rumah model ini menonjolkan sisi elegan dan kemewahan pada rumah minimalis tersebut karena penggunaan kaca lebar dan alumunium sebagai bahan fasad rumah tersebut.

https://comelite-arch.com/portfolio/industrial-house-design/

Industrial House

Sesuai dengan namanya yaitu Industrial. Rumah dengan desain industrial ini mengutamakan penggunaan raw material dan furniture berbahan alumunium / besi. Dinding pada rumah desain industrial ini juga biasanya tidak dicat dan memiliki tekstur khas yang membuatnya terkesan unik dan vintage.

https://onekindesign.com/2018/02/13/scandinavian-style-beach-retreat/

Scandinavian

Desain rumah ini terinspirasi dengan rumah masyarakat Skandinavia atau Eropa Timur yang mengedepankan desain minimalis dan natural. Penggunaan batu bata merah dan kayu kayu datar menjadi ciri khas utama rumah ini karena selain elegan, penggunaan material tersebut membuatnya terlihat natural dan earthy.

https://www.arsitag.com/article/gaya-arsitektur-mediterania

Mediteranian

Rumah dengan desain ini terinspirasi dari rumah di Amerika Tengah dan daerah daerah tropis.  Penggunaan batu alam atau plesteran dan atap merah berwarna keramik menjadi salah satu ciri khasnya. Batu alam dan plesteran tersebut selain menjadikan rumah ini terlihat natural juga menjadikannya tahan cuaca ekstrim seperti hujan dan panas terik.

https://www.simshilditch.com/interiors/the-garden-house/

Garden House

Rumah bertemakan taman juga diprediksi akan menjadi tren hits di tahun 2020 nanti. Desain rumah ini lahir karena semakin padatnya lahan dan semakin sempitnya ruangan untuk halaman dan menanam tanaman di taman rumah. Penggunaan tanaman gantung dan tanaman dinding yang hijau menjadi ciri khas rumah dengan desain ini yang menonjolkan kesan asri, segar dan ceria.

Nah, bagaimana? Mana kah desain rumah yang kamu suka untuk kamu terapkan di rumah impianmu?

Berikut Beberapa Product Kami, yang bisa diterapkan di Rumah Bapak Ibu sekalian, berdasarkan Type Rumah yang sedang Trend saat ini ;


* Belum Termasuk Bulb
* Harga dan Promo bisa berubah sewaktu-waktu Tanpa Pemberitahuan
* Harga yang tertera, Belum Termasuk Discount yang berlaku

artikel.rumah123.com – ruparupa.com

https://wa.me/6287888857895
Klik Logo WA diatas, untuk Informasi Lebih Lanjut Dengan Advisor Kami.

Tinggalkan komentar

Rancang situs seperti ini dengan WordPress.com
Mulai